Memasuki Pekan Akhir Semester Ganjil, Refreshing Dengan Kegiatan Class Meeting

Hasan Syafi'i
0

 Sditalaminkapuas.sch.id - Memasuki pekan akhir semester Ganjil setelah setelah kegiatan ujian semester ganjil berakhir, Sekolah Islam Terpadu Al Amin Kapuas sebelum menerima rapot dan liburan semester, para siswa dari jenjang SDIT hingga SMAIT disibukkan dengan beragam kegiatan class meeting pada Senin (11/12).

Class meeting merupakan program kegiatan yang berisi berbagai ajang perlombaan dan dilakukan antarkelas. Program classmeeting bertujuan untuk untuk meningkatkan kekompakan dan sebagai wadah penyalur bakat dari peserta didik.

Kegiatan Class meeting menjadi kegiatan yang sangat ditunggu-tunggu oleh siswa lantaran berbagai lomba di dalamnya menjadi wadah untuk para  refreshing usai menghadapi soal-soal ujian.


Beragam kegiatan yang dilombakan diantaranya  Cerdas Cermat, Lomba Do'a, Adzan, Tiup Bola Ping-pong, Tilawah, Mewarnai, Futsal, Panahan, Kaligrafi, Futsal, Voli, Menulis Komik, Pidato, dan Tahfidz.

Tags

Posting Komentar

0Komentar

Posting Komentar (0)